Sabtu, 28 Februari 2015

Penambah Darah Alami, Bunga Pagoda

Sebelum membahas tentang khasiat bunga Pagoda sebagai penambah darah, akan terlebih dahulu dijelaskan perbedaan antara kekurangan darah dengan darah rendah. Mungkin banyak masyarakat awam yang menyangka kalau keduanya sama saja. Padahal, keduanya berbeda karena istilah kurang darah digunakan untuk menggambarkan seseorang yang menderita anemia, dimana kadar hemoglobinnya di bawah normal. Sedangkan, darah rendah merupakan keadaan dimana tekanan darah Anda berada di bawah batas normal.
Hemoglobin berada di dalam sel darah merah yang memiliki peranan untuk menyalurkan oksigen ke seluruh organ tubuh. Makanya, ketika seseorang mengalami anemia atau kurang darah, badannya akan terasa lemah karena kadar oksigen yang beredar di dalam tubuhnya berkurang drastis.
Penyebab utama seseorang terserang kurang darah (anemia) ialah karena kekurangan zat besi. Wanita paling rentan terkena anemia dibandingkan dengan pria karena wanita memiliki fase dimana mereka harus mengeluarkan banyak darah dalam proses menstruasi.

Khasiat Bunga Pagoda Sebagai Penambah Darah

Selain dengan metode medis, Anda juga bisa menambah darah yang kurang dengan mengonsumsi bunga Pagoda. Bagi Anda yang tinggal di kawasan pedesaan, tentu sudah tidak asing lagi dengan bunga Pagoda yang memiliki bentuk persis seperti bentuk pagoda dalam kisah Kera Sakti Sun Go Khong.
Bunga ini biasanya banyak hidup di area pekarangan rumah atau di tepi jalan sebagai tanaman hias. Tingginya antara 1 sampai 3 meter. Bagian batangnya dipenuhi oleh rambut yang halus.
Bentuk daun tanaman ini tunggal, bertangkai, dan letaknya saling berhadapan. Helaian daunnya berbentuk seperti telur, dan bagian pangkal daunnya nampak berbentuk jantung, dengan panjang daun yang bisa mencapai 30 cm.
Karakteristik bunganya majemuk, berwarna merah, dan keluar dari ujung tangkainya. Bunga ini bisa diperbanyak dengan biji. Di daerah Bali, bunga Pagoda juga disebut dengan Tumbak raja atau Senggugu.
Bagaimana dengan khasiatnya? Tentu saja, bunga Pagoda memiliki banyak sekali khasiat untuk kesehatan, termasuk untuk menambah darah.
Hampir semua bagian tanaman Pagoda bisa digunakan untuk pengobatan. Akarnya berkhasiat sebagai peluruh kencing, anti-pembekuan darah, dan anti-peradangan sehingga dapat digunakan untuk meredakan bengkak. Sedangkan, daun tanaman Pagoda berkhasiat untuk mengeluarkan nanah dan bersifat antiradang.
Bagi Anda yang tengah menderita kekurangan darah, maka bisa mengobatinya dengan bunga tanaman Pagoda. Caranya, siapkan bunga Pagoda sebanyak 30-90 gram untuk direbus dan diminum hasil rebusannya.
Atau, Anda juga bisa mengeringkan bagian akarnya dan menjadikannya serbuk untuk diseduh dan diminum. Konsumsi sebaiknya dilakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar